Jakarta – Sejumlah tokoh di Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) menghadiri gala premiere film Lafran sore ini. Wakil Presiden ke-10 dan 12 RI Jusuf Kalla, Menparekraf Sandiaga Uno hingga eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terlihat dalam acara ini.
Pantauan detikcom di ANGKARAJA Epicentrum XXI, Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan, Minggu (16/6/2024) Jusuf Kalla tampak mengenakan kemeja berwarna biru muda. Sekitar pukul 13.49 WIB terlihat Menparekraf yang juga politikus PPP Sandiaga Uno, ia terlihat menyapa para awak media di lokasi.
Pada pukul 14.04 WIB, Anies tiba di lokasi mengenakan kemeja berwarna biru dongker. Ia kemudian masuk ke ruangan yang sudah disediakan oleh panitia.
Anies terlihat menyalimi Jusuf Kalla setibanya di ruangan. Ia juga tampak bersalaman dengan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) era Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Erman Suparno.
Anies kemudian bersalaman dengan eks Wagubnya selama di Jakarta, yakni Sandiaga Uno. Kedua saling merangkul.
Selain tokoh tersebut, hadir pula mantan pimpinan Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan Zoelva. Terlihat Ketua Umum PKN Anas Urbaningrum hingga Presidium Majelis Nasional KAHMI yang juga Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia.
Para tokoh tersebut lantas memasuki area bioskop. Terlihat Anies kembali duduk bersanding dengan Sandiaga, keduanya terlihat tertawa.
Adapun Film Lafran rencananya bakal tayang serentak di bioskop Indonesia pada 20 Juni 2024 mendatang. Film ini bercerita tentang biografi pendiri organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Lafran Pane.
Sejumlah nama besar terlibat dalam proyek yang digarap sutradara Faozan Rizal. Sebut saja Dimas Anggara, Lala Karmela, Mathias Muchus, Tanta Ginting, Ariyo Wahab, sampai Farandika.